Berita bola terbaru – Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares kembali buka suara terkait kinerja wasit di kompetisi Liga 1 musim 2022/2023. 

Pelatih yang berasal Portugal itu mengkritik kepemimpinan wasit yang sangat buruk, wasit itu bernama Zetman Pangaribuan. 

Dirinya berkomentar setelah timnya mengalami kerugian besar saat berhadapan dengan Persik Kediri kemarin malam.

“Tim yang buruk penampilannya adalah wasit. Mereka merugikan PSM dan juga Persik Kediri,” buka Bernardo Tavares, Jumat (2/9) malam.

Dirinya menganggap beberapa keputusan wasit yang menyebabkan berita bola yang kontroversial. salahnya pemain belakang Persik Kediri menyiku Wiljan Pluim dengan keras. Namun wasit tidak memberikan kartu. 

“Sebelum dapat kartu merah, Wiljan Pluim dilanggar keras oleh pemain belakang Persik. Tapi wasit tidak mampu mengontrol permainan dengan baik,” sambungnya.

Selain itu, mantan pelatih Akademi SL Benfica menjelaskan para pemainnya kerap dilanggar oleh pemain lawan. Bukan hanya itu, wasit tidak jeli dalam mengambil keputusan. 

“Bukan hanya PSM yang dirugikan tetapi tim Persik Kediri. Wasit tidak mampu memimpin dengan baik,” terangnya.

“Banyak terjadi pelanggaran saat babak normal. Wasit kerap memberhentikan laga. Kenapa hanya dua menit, ini sangat merugikan kedua tim,” tandasnya.