atalanta

Berita Bola terbaru hari ini, 10 Maret 2020 datang dari Virus Corona sudah berhasil mendesak pemerintah Italia menghentikan sementara Liga Italia. Dampak Corona di Italia membuat aktifitas sepak bola Italia lumpuh total. Pemberhentian ini dinyatakan sampai April mendatang. Ada juga Euro 2020 yang juga diadakan di Italia juga mengalami penundaan.

Melihat ini ada beberapa opsi yang mungkin dilakukan oleh pihak Serie A. Dampak dari penundaan Serie A yang cukup lama ini membuat jadwal akan molor lebih lama sehingga target akhir musim tidak lagi tercapai. Secara jadwal Serie A harus sudah selesai paling lama tanggal 12 Juni mendatang. Hal itu sulit jika melihat situasi sekarang ini di Italia. Pilihan pertama kemungkinan Euro 2020 akan ditunda hingga akhir tahun atau bahkan tahun depan di Roma.

Pilihan kedua adalah tetap menyelesaikan jadwal Serie A sesuai dengan memainkan jadwal padat. Seperti bertandingan setiap 2 hari sekali atau seminggu terdapat dua pertandingan.  Hal ini juga harus ada yang dikorbankan yaitu jadwal Coppa Italia yang mesti digeser ke awal musim depan agar tidak menganggu Serie A.

Pilihan terakhir yang menjadi momok buruk para pemain dan tim yang bertanding di Serie A. Dengan menghentikan secara total Liga Italia musim ini jadi tidak ada lagi penundaan. Akibatnya tidak ada juara dikompetisi ini. Serie A hanya akan menghasilkan siapa tim yang akan mengikuti Liga Champions dan masuk Liga Europa. Tim yang asuk zona degradesi tidak ada yang akan turun ke Serie B. Sebaliknya tim promosi tetap melanjut ke Serie A jadi jumlah Serie A musim depan bertambah dua tim lebih banyak.

Ada juga pertanyaan publik tentang nasib pertandingan Liga Eropa yang diisi oleh perwakilan Serie A seperti Juventus, Napoli, Atalanta, Inter, dan AS Roma. Ke empat tim ini masih berjuang di Liga Champions musim ini. Kemungkinan Liga Champions tetap akan diadakan sesuai jadwal.

Seperti yang disampaikan oleh Presiden Atalanta, Antonio Percassi mereka semakin bersemangat melakoni Liga Champions musim ini. Dalam perjuangan Italia melawan virus Corona mereka juga akan berjuang mendapatkan tempat yang terbaik di kompetisi bergengsi Eropa ini.

“Dalam situasi ini tidak perlu berbicara tentang sepak bola. Tapi besok malam pelatih dan semua pemain akan melakukan apa saja demi memberikan fan kami dan semua pemain dari Bergamo ketenangan,” kata Percassi kepada L’Eco di Bergamo, Senin (9/3/2020).

“Ini waktu yang sulit, tapi dengan menghormati ketentuan pihak berwenang, kami akan muncul lebih kuat lagi dan melawan keadaan ini,” sambungnya.

Atalanta memiliki modal bagus untuk melanjutkan Liga Champions musim ini. Mereka menang pada leg pertama melawan Valencia dengan hasil 4-1. Tentunya Atalanta hanya membutuhkan hasil imbang jika ingin lolos ke babak perempat final Liga Champions. Ditambah lagi nantinya tuan rumah Valencia akan bertanding tanpa penonton di Stadion Mestalla.